7 Skills Wajib Jadi Content Creator Sukses





Era digital dan kondisi pandemi saat ini telah mengubah mindset serta perilaku masyarakat dalam menggunakan teknologi, salah satunya terkait profesi. Media sosial yang awalnya berfungsi sebagai media informasi dan komunikasi interaktif, kini juga membuka peluang menarik dalam dunia industri kreatif, yakni melalui profesi content creator.

Anak muda zaman now atau lazim disebut generasi milenial saat ini makin banyak yang gemar menekuni profesi content creator. Mengapa? Pasalnya, profesi content creator sedang ‘naik daun’ dan banyak dibutuhkan di era digital ini. 





Apa sih Content Creator itu?

 Content creator merupakan profesi sebagai pembuat atau pencipta konten berupa ide, tulisan, video, suara, gambar atau karya lainnya, yang bertujuan sebagai media informasi, hiburan, dan edukasi, yang dipublikasikan dalam dunia digital. Lalu, apa saja skills yang dibutuhkan untuk menjadi content creator yang sukses? Yuk, lanjut baca!


Dunia Digital dalam Industri Kreatif

Sebelum membahas skills content creator lebih mendalam, kita harus paham dulu ciri khas media digital dalam industri kreatif saat ini. Ada 3 karakteristik yang paling mudah kita lihat dalam media digital, di antaranya:


  1. Jangkauan Luas

Ciri utama media digital adalah dapat menjangkau banyak audience, di tempat yang luas dan jauh, serta dalam waktu yang singkat, tentunya dengan bantuan jaringan internet, kan. Industri kreatif saat ini sangat bergantung pada jaringan internet yang mulai tersebar di seluruh penjuru negeri. Begitu pentingnya jaringan internet, sampai generasi milenial menganggap bahwa kebutuhan primer saat ini adalah sandang, pangan, dan WIFI.


  1. Aktual

Aktualitas dalam bisnis industri kreatif merupakan faktor utama yang menjadi penentu kesuksesan sebuah konten. Untuk itulah, salah satu skills yang dibutuhkan oleh seorang content creator juga terkait dengan prinsip aktual ini.


  1. Interaktif

Salah satu ciri khas media digital adalah interaktif atau adanya komunikasi dua arah. Itulah alasan mengapa media sosial menjadi tempat berkumpulnya para content creator dan audience, agar terjalin networking dan saling support dalam interaksi melalui kolom komentar media sosial.


Skills Wajib Seorang Content Creator Sukses

Setelah memahami karakteristik dunia digital tempat para content creator berpijak, barulah kita dapat memetakan skills apa saja yang wajib dimiliki, agar menjadi seorang content creator sukses dalam bisnis industri kreatif. Tujuh skills yang wajib dikuasai para content creator di antaranya:


  1. Time Management

Seorang content creator selalu bekerja dalam tenggat waktu yang terbilang singkat karena harus membuat konten dengan waktu yang rutin terjadwal. Skills time management yang baik dapat membuat content creator lebih disiplin dan profesional dalam bekerja, serta membantu ide-ide kreatif yang orisinal untuk mengalir lancar.


  1. Copywriting

Kemampuan menulis merupakan skills wajib yang harus dimiliki seorang content creator. Mengapa? Karena apa pun bentuk konten yang akan dibuat, semua memerlukan script atau naskah yang harus dituangkan dalam bentuk tulisan. Kemampuan menulis ini juga harus disesuaikan dengan konten yang akan dibuat, ya. Misalnya untuk corporate branding produk tertentu, maka butuh copywriting bergaya advertising atau iklan, sementara untuk personal branding membutuhkan copywriting dengan gaya storytelling, agar lebih tepat sasaran.

 

  1. Riset Aktual

Nah, sudah sempat disinggung di atas, bahwa karakteristik dunia digital itu selalu aktual. Menjadi content creator berarti harus siap dan peka dengan situasi terkini dan aktual dalam keseharian. Selalu up to date dengan hal-hal yang sedang menjadi tren dan viral di kalangan netizen merupakan kewajiban bagi seorang content creator. Oleh karena itu, skills untuk melakukan riset sangat dibutuhkan di sini. Riset dapat dilakukan di mana pun dan kapan pun. Kalian dapat melakukan riset melalui laman internet, jurnal-jurnal ilmiah, maupun melalui pengamatan langsung di lingkungan sekitar dalam keseharian kalian. 


  1. Marketing

Skills, wawasan, dan ilmu marketing juga harus dikuasai oleh seorang content creator. Ketika membuat konten, tentunya content creator harus memetakan lebih dahulu siapa target pasar audience yang dituju, bagaimana karakteristik audience, apa yang diinginkan oleh audience, dll. Semua itu harus dipelajari dan dianalisis terlebih dahulu oleh seorang content creator melalui ilmu-ilmu marketing.


  1. Fotografi/Videografi

Kita tidak dapat memungkiri fakta bahwa otak manusia lebih tertarik dengan visualisasi gambar atau video sebagai konten, dibanding hanya tulisan atau suara saja. So, content creator juga harus menguasai skills fotografi dan videografi. Berbagai platform media sosial bahkan sudah memfasilitasi hal ini dengan fitur-fitur yang dapat menampilkan konten foto dan video dengan segala pernak-pernik filter dan editing.


  1. Tools/Aplikasi Editing dan Design

Skills dalam menguasai teknologi menggunakan aplikasi design dan aneka tools editing juga menjadi keuntungan tersendiri bagi seorang content creator. Intinya, content creator enggak boleh gaptek, ya! Buat kalian yang saat ini masih merasa gaptek tapi ingin menjadi content creator, tidak perlu berkecil hati, semua teknologi dapat dipelajari seiring berjalannya waktu dan bertambahnya pengalaman atau ‘jam terbang’ kalian dalam membuat konten. 


  1. Algoritma Media Digital dan SEO (Search Engine Optimization)

Setiap content creator tentunya ingin konten yang dibuatnya bermanfaat, menjadi viral, dan bertahan lama dalam trending topic pencarian oleh netizen. Jadi, skills memahami SEO dan algoritma media digital menjadi bekal wajib yang harus dimiliki seorang content creator sebelum terjun dalam industri kreatif. Content creator harus mengenal karakteristik dan algoritma media digital yang akan dituju. Jangan sampai konten yang telah capek-capek dibuat, tidak dapat memenuhi ekspektasi audience, sehingga pesan atau makna dari konten tersebut tidak tersampaikan dengan baik pada target audience.


Nah, itulah ketujuh skills yang harus kalian kuasai jika ingin menjadi content creator sukses dan andal. Ketujuh skills tersebut memang wajib kalian kuasai. Namun, tetap ada satu prinsip yang harus kalian pegang teguh, yakni orisinalitas. Inilah yang akan membedakan konten kalian dengan jutaan konten di luar sana. Meski berangkat dari ide yang sama, konten kalian harus memiliki pembeda yang menjadi ciri khas buatan kalian, barulah kalian layak disebut content creator sejati, bukan content creator abal-abal.




1 Comments

  1. Menjadi content creator tidak hanya soal membuat content dan meraih sebanyak-banyaknya pemirsa. Menjadi content creator juga tentang menjadi aktual dan interaktif. Klop banget dengan definisi yang dibawain soal ciri khas media digital dalam industri kreatif. Pandangan dan jangakauan luas, aktualitas dan tentunya interaktif. Tujuh skills yang dijelaskan juga dibutuhin banget untuk menunjang kebutuhan dan tantangan seorang content creator. Thanks for sharing, Kak.

    ReplyDelete